select language
BMW M3 COUPE
M3 Coupe terbaru ini memiliki konfigurasi mesin V8, dengan kapasitas murni 3.999 cc, dilengkapi dengan M Double-cluth transmission, yang mampu memuntahkan tenaga 420 hp pada 8,300 rpm, dengan top speed mencapai 250 km/jam.Dengan dukungan torsi 400 nm pada 3.900 rpm, dijamin, akselerasi 0 - 100 km/jam hanya ditempuh dalam waktu 4,8 detik saja. Dahsyat!
Mobil sport yang dapat menempuh jarak 12,4 km untuk satu liter bensinnya ini pun, sudah dilengkapi dengan teknologi yang mumpuni, seperti Speedometer With Kilometer reading, sertaWarming Triangle With First-Aid Kit, sebagai standar keamanannya.BMW M3 Coupe ini juga sudah dilengkapi Electronic Dumper Control (EDC), Brake Energy Regeneration, M Drive Including Servotonic & M Dynamic mode, Park Distance Control Rear,serta Rain Sensor & Automatic Driving Lights Control, dan segudang teknologi canggih lainnya.
Untuk urusan fitur pun tidak tanggung-tanggung, lihat saja, USB audio interface, On-board monitor with TV including 8.8", BMW Individual High End Audio System including DIRAC Live technology & 16 high-end loudspeeaker, tertanam pada interiornya, sehingga mengebut jadi lebih menyenangkan.Harganya? Semua padanan yang terdapat pada BMW M3 Coupe terbaru ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 1,829 miliar untuk On The Road Jakarta.
BMW M3 Coupe dihadirkan sebagai persembahan dari BMW Indonesia, agar masyarakat umum bisa ikut mencicipi sport sejati dari BMW ini, yang sebelumnya sudah beredar di Indonesia untuk kalangan terbatas.
resouces data:
Label:
bmw,
coupe,
fitur m3 coupe,
m3,
mesin m3 coupe
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar